Fakta Menarik University of Melbourne – Selain Eropa dan Amerika, Australia juga menjadi tujuan yang diminati oleh para pelajar internasional. Salah satunya adalah University of Melbourne, yang saat ini memiliki sekitar 13.000 mahasiswa internasional dari lebih 130 negara yang berbeda. Wah, banyak juga ya flippers. Ngga salah nih kalau flippers memilih kampus ini, tentu menjadi pilihan yang tepat. Dan juga, University of Melbourne telah mencapai peringkat ke-14 secara global dari lembaga Quacquarelli Symonds (QS), dan menempati peringkat pertama di Australia sendiri.
Baca juga: Deretan kampus terbaik untuk kuliah di Australia
Inilah 5 Fakta Menarik University of Melbourne yang Bikin Kagum
Budaya dan Daerah Tempat Tinggal
University of Mebourne ini terletak di Victoria, Australia. Di mana Melbourne ini ibukota dari Victoria, Australia. Kota ini tidak hanya menawarkan berbagai destinasi wisata yang menakjubkan, tetapi juga dikenal sebagai lingkungan yang aman dan nyaman untuk kita tempati.
Melbourne, sebagai ibukota Victoria, memiliki reputasi sebagai salah satu wilayah yang paling layak huni, dengan predikat tertinggi dalam beberapa sektor penting, termasuk pendidikan, infrastruktur, kesehatan, kebudayaan, lingkungan, hingga stabilitas wilayah. Selain itu, kota ini juga mendapatkan pengakuan sebagai salah satu kota teraman..
Sistem Pembelajaran di Melbourne
Semua institusi pendidikan tinggi di Australia mengimplementasikan kurikulum yang mengedepankan keseimbangan antara teori dan praktik. Jadi, mahasiswa dapat mengembangkan pengetahuan teoretis dan keterampilan praktis nya sesuai bidang studi. Selama studi di sana, akan diberikan berbagai tugas dan proyek yang bersifat aplikatif untuk mendorong berpikir kreatif dan inovatif.
Baca juga: 5 Jurusan Kuliah Murah Di Australia
Perkumpulan Mahasiswa
Mendapatkan teman dan mengeksplorasi minat dan bakat, flippers bisa mengikuti perkumpulan kampus maupun luar kampus. Perkumpulan mahasiswa menyelenggarakan acara sosial, kegiatan, jejaring karier, tutorial dan banyak program lainnya. Di University of Melbourne, memiliki beragam pilihan perkumpulan mahasiswa dan klub yang menawarkan berbagai kegiatan dan acara sosial, termasuk:
- Perkumpulan Mahasiswa Universitas Melbourne (UMSU)
Menyediakan akses ke semua layanan, termasuk:- Seni, budaya, dan aktivitas menyenangkan
- Menyelenggarakan BBQ mingguan gratis dan pertunjukan pada hari Selasa sepanjang semesteR
- Memberikan layanan dukungan untuk membantu saat kamu membutuhkannya
- Mewakili mahasiswa dalam isu-isu yang memengaruhi mereka.
- Perkumpulan mahasiswa sesuai bidang studinya
- Klub olahraga, bahasa, budaya, seni, musik, pertunjukan, lingkungan, film, fotografi, menulis dan masih banyak lagi
- Melbourne Peer Mentor Program. Memberikan saran dan bimbingan kepada mahasiswa
- Uni Nationals. Merupakan kejuaraan antar-universitas yang menawarkan berbagai jenis kompetisi, termasuk lari jarak jauh, ice skating, bola basket, anggar, dan lainnya.
- Pesta Holi dan Wominjeka
- Dan masih banyak lagi
Peluang Beasiswa
Yang terkendala biaya kuliah, tenang saja flippers. Kampus-kampus banyak yang membuka peluang beasiswa. Jadi, kamu hanya perlu menyiapkan prestasimu dan sertifikasi bahasa sesuai dengan yang diinginkan. Beasiswa University of Melbourne yaitu ada Australia Awards
Scholarship, beasiswa LPDP, CIMB ASEAN Scholarship, Melbourne International Undergraduate Scholarship, dan masih banyak lainnya.
Prospek Kerja
Selama menjalani studi di Australia, mahasiswa diizinkan untuk bekerja paruh waktu. Selain sebagai tambahan pemasukan, kerja paruh waktu ini juga kesempatan untuk memperoleh pengalaman kerja yang relevan dengan bidang studi .
Setelah menyelesaikan studi, para flippers dapat memanfaatkan Temporary Graduate Visa untuk tetap tinggal dan bekerja di Australia selama 2 – 4 tahun. Jika, masa visa sudah habis, tetapi kamu masih ingin kerja di sana, kamu bisa mengganti jenis visa menjadi Working Holiday Visa yang sesuai dengan bidang pekerjaan yang diminati.
Baca juga: Inilah Beberapa Alasan Kenapa Kamu Harus Kuliah di Negeri Kangguru
Kesimpulan Fakta Menarik University of Melbourne
Gelar dan kualifikasi yang diperoleh di Australia mendapat pengakuan secara internasional oleh perusahaan-perusahaan dan universitas terkemuka di seluruh dunia. Hal ini memberikan fleksibilitas bagi lulusan untuk mengejar karier di Australia atau di negara lain tanpa kendala yang signifikan. Jadi, jika suatu saat merasa bosan atau ingin mencari peluang baru di tempat lain, flippers tidak perlu khawatir karena gelar di sana tetap diakui di tingkat global dan mendapatkan peluang yang besar.
Tentunya sebelum kamu ke negara orang, alangkah baiknya kamu menguasai bahasa Inggris dengan mahir. Tenang flippers, Flip Education Kampung Inggris bisa bantu kamu loh, bahkan bisa bantu kamu juga dalam program Working Holiday Visa. Tunggu apalagi? Kesempatan ini jangan disia-siakan ya flipper